SMP Muhammadiyah (M) Plus Gunung Pring, Muntilan Kab. Magelang tidak henti mencetak prestasi. Dalam wisuda purna siswa angkatan ke-9 di Hotel Atria (29/5/2018) terungkap ada 11 siswa dari 91 yang lulus tahun ini meraih nilai sempurna UNBK, masing-masing 10 siswa untuk pelajaran Matematika dan 1 siswa Bahasa Indonesia. Sedangkan rata-rata nilai keseluruhan adalah 85.03.
Drs. Hima Sugiarto selaku kepala sekolah menyampaikan dengan prestasi tersebut, SMPM Plus Gunung Pring tahun ini kembali menjadi SMP swasta terbaik se-Kabupaten Magelang. Dalam dokumen hasil ujian nasional SMP yang dikeluarkan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Magelang, SMPM Plus Gunung Pring menempati rangking 3 dari seluruh SMP negeri dan swasta se-Kab. Magelang. Untuk peringkat 1 dan 2 ditempati oleh SMP negeri. Dengan hasil tersebut, SMPM Plus Gunung Pring sampai tahun ini sudah 8 kali menjadi SMP swasta terbaik se Kab. Magelang. Ini tentu sebuah prestasi istimewa mengingat sekolah ini baru berdiri tahun 2007 sehingga bisa dikatakan begitu berdiri langsung menggebrak dengan prestasi menjadi sekolah swasta yang masuk jajaran 5 besar terbaik se-Kabupaten Magelang, suatu prestasi yang sulit dicari tandingannya. (admin)